Saturday, April 7, 2012

Duniaku yang Gelap

duniaku tak lagi terang..

apakah aku berada di sisi yang gelap itu?

atau jangan-jangan duniaku memang tak pernah terang?
aku rebahan memandang langit-langit kamar, memejamkan mata
sebuah film diputar dengan rapi seperti halnya menonton bioskop
semuanya nampak lancar dan indah dalam ingatan

lalu kubuka kembali mata,
mengingat-ingat film yang berputar begitu cepat
aku tak dapat melihat apa-apa,
hanya langit-langit kamar yang putih

segalanya hanya berjalan dalam mimpi,
dalam sisi duniaku yang gelap saja
lalu ide gila itu muncul, aku ingin mewujudkannya!
mewujudkannya bersama kecerian hari kita
tentu, dalam duniaku yang lain

nyatanya aku terlalu sibuk dengan duniaku yang gelap,

berusaha mencapai terang, walau gelap selalu membayangi

tanpa memikirkan bahwa dunia yang terang,
adalah dunia yang penuh realitas

perlahan, kusadari semua takkan semudah memejamkan mata,
atau malah hanya akan menjadi angan dalam dunia yang gelap gulita

sungguh, aku ingin menyerah
logikaku telah hancur lebur dimakan realita,
tapi hati terus merengek melanjutkan mission impossible ini

aku sungguh tak mengerti dengan keadaan ini
tapi sudahlah.. segalanya telah kupasrahkan 
aku takkan memaksa

maaf, telah melibatkan kalian dalam duniaku yang sudah seharusnya selalu gelap gulita


(ghaniem - 6/12/2009)

No comments:

Post a Comment